Jaringan Dealer Truk Ranger dan Dutro Kini Merambah Kota Rantau di Kalsel

– PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) meresmikan outlet 3S dengan fasilitas terbaru di Rantau, Kalimantan Selatan. Diler yang dioperasikan PT Mitra Profitamas Motor (MPM) ini memiliki fasilitas Sales, Service, Spare part (3S) berstandar Hino. Rantau dinilai sebagai pasar potensial untuk bisnis kendaraan niaga baik untuk truk kelas ringan, truk medium duty maupun heavy duty karena terdapat kawasan tambang batubara/ Diler Hino Rantau dibangun di atas lahan seluas 1.376 m2 dengan luas bangunan 1.107 m2 dilenglapi 5bay serviceyang terdiri dariExpress Maintenance Bayuntuk perawatan kendaraan 59 menit.

Outlet ini juga dilengkapi peralatan canggih sepertiOil Centralizedyang berguna mengganti oli kendaraan secara otomatis danair impactyang berfungsi untuk membuka dan memasang mur, baut,roda dengan mudah dan cepat. “Hino ingin memberi kemudahaan dalam pelayanan untuk seluruh customer di Kalimantan Selatan dengan terus meningkatkan layanan dan semakin dekat kepada pelanggan,” ujarMasato Uchida, Presiden Direktur HMSI. Outlet yang berlokasi di Jl. A. Yani Km. 94 Desa Pulau Pinang, ini dilengkapi juga dengan mobil servis yang dapat menjangkau area–area customer beroperasi yang dilengkapicrane untuk mengangkat komponen sepertiengine, transmission,differentialdanlainnyaketika dioverhaul di area pertambangan.

Direktur Penjualan dan Promosi HMSI, Santiko Wardoyoberharap, kehadiran diler ini memperkuat posisi posisi Hino di Kalsel dengan market share saat ini 41 persen. Model terlaris adalah Ranger FM 260 JD di kelas medium duty truck. Model yang potensial dipasarkan di Kalsel untuk bisnis batubara adalah Dutro 130 HD, Ranger 260 JD, dan Hino Profia 700 Series.